Pernahkah kita mendengar istilah bulan vitamin A? Ya, Vitamin A adalah suplemen yang biasa kita jumpai bila berkunjung ke posyandu. Pemberian Vitamin A ini dilakukan pada bulan Februari dan Agustus setiap tahunnya. Oleh karena itu, seringkali bulan Februari dan Agustus sering dijuluki sebagai bulannya Vitamin A. Setiap tahunnya, pemerintah melalui Dinas Kesehatan dan Puskesmas khususnya Puskesmas Kendalsari melaksanakan program pemberian Vitamin A pada anak usia 6 – 59 bulan melalui pelaksanaan posyandu maupun kegiatan pelayanan dalam gedung. Terdapat dua jenis kapsul vitamin A yaitu warna biru untuk sasaran usia 6 – 11 bulan dengan dosis 100.000 IU, dan warna merah untuk balita usia 12-59 bulan dengan dosis 200.000 IU.
Vitamin A merupakan salah satu zat gizi mikro yang sangat dibutuhkan untuk tumbuh kembang anak. Vitamin A terlibat dalam pembentukan, produksi, dan pertumbuhan sel darah merah, sel limfosit, antibodi juga integritas sel epitel pelapis tubuh. Vitamin A sangat berperan dalam proses pertumbuhan tulang, penguatan imunitas atau kekebalan tubuh anak. Pemberian vitamin A dapat mencegah penyakit rabun senja, xeropthalmia, kerusakan kornea dan kebutaan, serta mencegah terjadinya anemia. Sedangkan, apabila anak kekurangan vitamin A dapat mudah terserang penyakit infeksi seperti diare, ISPA, maupun Campak. Secara alami, vitamin A dapat diperoleh dari mengonsumsi makanan yang banyak mengandung vitamin A baik hewani seperti hati, ikan, telur, daging ayam atau daging sapi maupun sumber nabati seperti sayur berwarna hijau, wortel, dan buah seperti tomat, pepaya dan lainnya. Penelitian menunjukkan apabila tubuh mendapatkan asupan vitamin A yang cukup maka anak akan tidak mudah terserang penyakit.
Pada bulan ini, bertepatan dengan bulan Vitamin A, Puskesmas Kendalsari telah mendistribusikan kapsul Vitamin A di seluruh posyandu yaitu 40 posyandu yang tersebar di tiga wilayah kelurahan yaitu Lowokwaru, Tulusrejo dan Jatimulyo. Balita mulai usia 6 bulan keatas yang hadir di posyandu akan diberikan vitamin A dengan warna kapsul sesuai usianya. Setelah diberikan tetes vitamin A, petugas kesehatan yang hadir pada posyandu dapat memberikan catatan tanggal pemberian Vitamin A pada buku KIA balita tersebut.